DECEMBER 9, 2022
EVENT

HAJAT BETAWI CONDET 2023: Perkuat Kebhinekaan Melalui Seni dan Budaya Betawi

post-img
Hajat Betawi Condet 2003

Condet, 7 September (JT)- Forum Betawi Rempug (FBR) Gardu 0.126 Pangeran Geger - Bayangan Hitam Condet dengan bangga mengumumkan acara tahunan HAJAT BETAWI CONDET 2023 yang akan diadakan di kawasan Condet, Jakarta Timur pada tanggal 9-10 September 2023. Acara ini bertujuan untuk merayakan dan merawat tradisi budaya Betawi dalam kerangka kebhinekaan yang ada di Indonesia.

Pengunjung akan disuguhkan dengan berbagai pertunjukan seni budaya Betawi yang mencakup gambang kromong, tarian Betawi, lenong Betawi, dan penampilan istimewa dari BiangKerok Band, sebuah band lokal Betawi yang akan menghibur pengunjung dengan musik mereka.

Baca juga : Jakarta Music Con Siap Digelar di M Bloc Space pada Juli 2024

Selain seni dan budaya Betawi, HAJAT BETAWI CONDET 2023 juga akan menampilkan kolaborasi seni dan budaya dari berbagai daerah di Indonesia. Ini merupakan kesempatan untuk menghargai kekayaan budaya Indonesia yang beragam dan berwarna.

Tak hanya sebagai ajang pameran budaya, acara ini juga menjadi wadah bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk memamerkan dan menjual produk-produk mereka kepada pengunjung. Lebih dari 100 pelaku UMKM akan berpartisipasi dalam acara ini, menciptakan suasana pasar yang hidup dan beragam.

Menurut WA Ubhay, Ketua FBR Gardu 0126 Bayangan Hitam Condet, tujuan utama dari HAJAT BETAWI CONDET 2023 adalah untuk menjaga dan memperkenalkan budaya Betawi kepada masyarakat yang lebih luas serta mendorong kolaborasi antar-generasi dalam mempertahankan kekayaan budaya tersebut.

Baca juga : Museum Bahari Gelar Pameran Sejarah Pesisir Jakarta dengan Sentuhan Kontemporer

Pengunjung dapat menghadiri acara ini secara Gratis mulai pukul 08.30 WIB hingga malam hari pada tanggal 9-10 September 2023.

Sehubungan dengan acara ini, arus lalu lintas di Jalan Batu Ampar III akan dialihkan. Pengguna jalan disarankan untuk menggunakan jalur alternatif yang telah disediakan di sekitar Jalan Batu Ampar III.


Related Post

Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart